PENGARUH POLA ASUH ORANG TUA TERHADAP PERKEMBANGAN PSIKOSOSIAL ANAK KELAS 3 DI SDN MANGKURA 1 MAKASSAR

HARJOYO, AYU ASTUTI and ELVIONITA, ELVIONITA (2018) PENGARUH POLA ASUH ORANG TUA TERHADAP PERKEMBANGAN PSIKOSOSIAL ANAK KELAS 3 DI SDN MANGKURA 1 MAKASSAR. Undergraduate (S1) thesis, STIK Stella Maris.

[img]
Preview
Text
AYU ASTUTI HARJOYO (C1414201062) DAN ELVIONITA (C1414201070).pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Pola asuh orang tua adalah interaksi antara orang tua dengan anak yang berlangsung sepanjang waktu. Pada dasarnya pola asuh diterapkan sejak anak lahir dan dan merupakan salah satu faktor yang sangat penting dalam perkembangan psikososial anak usia sekolah. Pada masa ini anak belajar mengembangkan sikap positif dalam kehidupan sosial. Keberhasilan pembentukan sikap tersebut, tergantung dari pola asuh yang diterapkan oleh orang tua. Penelitian ini menganalisis pengaruh pola asuh orang tua terhadap perkembangan psikososial pada anak kelas 3 di SDN Mangkura 1 Makassar. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif non-experimental dengan menggunakan desain penelitian observasional analitik. Penelitian ini bersifat comparation dengan menjelaskan pengaruh antara variabel independen dan variabel dependen. Pengambilan sampel menggunakan teknik non-probability sampling dengan pendekatan total sampling. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa – siswi kelas 3 di SDN Mangkura 1 Makassar yang berjumlah 63 orang, dan sampel yang digunakan berjumlah 60 orang, dengan kriteria yang telah ditetapkan. Penelitian ini menggunakan kuesioner untuk mengukur pengaruh pola asuh orang tua terhadap perkembangan psikososial anak. Data dianalisa dengan menggunakan SPSS For Windows 21 dengan uji statistik Kruskal-Wallis diperoleh nilai p=0,000, hal ini menunjukkan nilai p<α (0,05) ada pengaruh pola asuh orang tua terhadap perkembangan psikososial pada anak kelas 3 di SDN Mangkura 1 Makassar.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu Terapan > 612 Fisiologi Manusia, Ilmu Faal, Anatomi dan Fisiologi Manusia > 612.65 Perkembangan Anak

Divisions

:
Prodi > Keperawatan
Depositing User: Skripsi Stikstella maris
Date Deposited: 24 Oct 2023 04:03
Last Modified: 24 Oct 2023 04:03
URI: http://repository.stikstellamarismks.ac.id/id/eprint/701

Actions (login required)

View Item View Item