PENGARUH TERAPI MUSIK MUROTTAL TERHADAP TINGKAT NYERI PENDERITA ARTRITIS REUMATOID DI PUSKESMAS KAPASA KOTA MAKASSAR

MAKKASAU, ANDI and DARWIN, DARWIN (2020) PENGARUH TERAPI MUSIK MUROTTAL TERHADAP TINGKAT NYERI PENDERITA ARTRITIS REUMATOID DI PUSKESMAS KAPASA KOTA MAKASSAR. Undergraduate (S1) thesis, STIK Stella Maris.

[img]
Preview
Text
Skripsi Lengkap.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Artritis rheumatoid adalah salah satu penyakit kronis yang menyerang persendian. Adanya nyeri akibat artritis reumatoid dapat memberikan dampak terhadap aktivitas fungsi tubuh sehari-hari. Cara untuk mengatasi nyeri yang dirasakan dapat dilakukan dengan tindakan farmakologis dan non farmakologis, salah satu penanganan dengan cara non farmakologis yaitu dengan menggunakan terapi musik murottal. Terapi murottal yang dibacakan dengan tartil dan benar akan mendatangkan ketenangan jiwa bagi pendengarnya. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis pengaruh terapi musik murottal terhadap nyeri artritis reumatoid. Penelitian ini merupakan penelitian pre-eksperimental dengan pendekatan one group pre test-post test design, dimana responden diberikan terapi musik murottal rekaman surah Ar-Rahman yang dilakukan dengan durasi waktu 15 menit dengan volume 50 desibel selama 14 hari berturut-turut sekali dalam sehari. Pengambilan sampel menggunakan metode non probability yaitu total sampling yang dilakukan dengan mengambil semua anggota populasi menjadi sampel, dengan jumlah responden sebanyak 12 orang yang mengalami nyeri. Data diperoleh melalui lembar observasi dengan menggunakan Numeric Rating Scale (NRS). Analisis data menggunakan program SPSS versi 25 dengan Uji paired sample t-test, dan diperoleh nilai p = 0,000 (p < 0,05), Berdasarkan hasil analisis yang diperolah maka disimpulkan terdapat penggaruh terapi musik murottal terhadap nyeri penderita artritis reumatoid di Puskesmas Kapasa Kota Makassar. Dengan penelitian ini, diharapkan penderita artritis reumatoid menerapkan terapi murottal ini pada saat mengalami nyeri sendi untuk mengurangi skala nyeri sehingga dapat melakukan aktivitas.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu Terapan > 616 Penyakit > 616.84 Sawan, Koma, Vertigo, Insomnia, Kelumpuhan

Divisions

:
Prodi > Keperawatan
Depositing User: Skripsi Stikstella maris
Date Deposited: 27 Oct 2023 05:48
Last Modified: 27 Oct 2023 05:48
URI: http://repository.stikstellamarismks.ac.id/id/eprint/908

Actions (login required)

View Item View Item