HUBUNGAN PERSEPSI ODHA TENTANG STIGMA HIV/AIDS MASYARAKAT DENGAN INTERAKSI SOSIAL PADA ODHA DI PUSKESMAS JONGAYA KECAMATAN TAMALATE KOTA MAKASSAR

MANTESYAH, MANTESYAH and SEKERA, MARIA A.J (2018) HUBUNGAN PERSEPSI ODHA TENTANG STIGMA HIV/AIDS MASYARAKAT DENGAN INTERAKSI SOSIAL PADA ODHA DI PUSKESMAS JONGAYA KECAMATAN TAMALATE KOTA MAKASSAR. Undergraduate (S1) thesis, STIK STELLA MARIS.

[img]
Preview
Text
HALAMAN SAMPUL.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

HIV/AIDS merupakan salah satu masalah kesehatan global yang penting karena frekuensi dan tingkat kematian yang tinggi. Persepsi yang salah akan menimbulkan stigma negatif terhadap ODHA. Stigma negatif yang sudah melekat pada penderita HIV/AIDS atau ODHA, biasanya akan mempengaruhi interaksi sosial mereka dengan masyarakat. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan persepsi ODHA tentang stigma HIV/AIDS masyarakat dengan interaksi social pada ODHA di Puskesmas Jongaya Kecamatan Tamalate Kota Makassar. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif analitik dengan menggunakan pendekatan cross sectional study serta menggunakan kuesioner sebagai alat bantu pengumpul data. Populasi dalam penelitian ini adalah semua ODHA yang aktif berobat di wilayah kerja Puskesmas Jongaya Kecamatan Tamalate Kota Makassar, yaitu sebanyak 37 orang. Teknik sampling yang digunakan adalah total sampling. Data yang diperoleh kemudian diuji dengan menggunakan SPSS versi 21.0 dengan menggunakan Uji statistik Chi Square dan hasilnya dibaca pada Fisher Exact Test dimana nilai α = 0,05, diperolehnilai p = 0,002, hal ini menunjukkan nilai p < 0,05 artinya ada hubungan yang bermakna antara persepsi ODHA tentang stigma HIV/AIDS masyarakat dengan interaksi sosial pada ODHA di Puskesmas Jongaya KecamatanTamalate Kota Makassar.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu Terapan > 616 Penyakit > 616.97 Penyakit yang Disebabkan Kurangnya Sistem Kekebalan Tubuh

Divisions

:
Prodi > Keperawatan
Depositing User: Skripsi Stikstella maris
Date Deposited: 24 Oct 2023 04:05
Last Modified: 24 Oct 2023 04:05
URI: http://repository.stikstellamarismks.ac.id/id/eprint/704

Actions (login required)

View Item View Item