HUBUNGAN PENERAPAN DISCHARGE PLANNING MENGGUNAKAN PENDEKATAN FAMILY CENTERED NURSING DENGAN KESIAPAN KELUARGA MERAWAT PASIEN PASCA STROKE DI RS SWASTA MAKASSAR

ROKKI, CRISTINA and PALIMBUNGAN, DEVI KRISNA (2019) HUBUNGAN PENERAPAN DISCHARGE PLANNING MENGGUNAKAN PENDEKATAN FAMILY CENTERED NURSING DENGAN KESIAPAN KELUARGA MERAWAT PASIEN PASCA STROKE DI RS SWASTA MAKASSAR. Undergraduate (S1) thesis, STIK Stella Maris.

[img]
Preview
Text
CRISTINA DAN DEVI KRISNA.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Pemberian informasi yang adekuat melalui program discharge planning dapat meminimalkan kejadian yang tidak diinginkan, sehingga pendidikan kesehatan yang diberikan oleh perawat kepada pasien dan keluarga sangat dibutuhkan untuk merencanakan kesiapan pemulangan. Pentingnya kesiapan keluarga dalam merawat anggota keluarga yang menderita stroke akan meningkatkan fungsi dan peran keluarga dalam merawat klien di rumah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan penerapan discharge planning menggunakan pendekatan family centered nursing dengan kesiapan keluarga merawat pasien pasca stroke di RS Swasta Makassar. Jenis penelitian ini adalah observasional Analitik dengan pendekatan Cross Sectional Study. Pengambilan sampel menggunakan teknik Non-probability Sampling dengan menggunakan pendekatan Consecutive Sampling, dengan jumlah sampel sebanyak 35 responden. Instrumen penelitian yang digunakan yaitu kuesioner. Pengolahan data dengan menggunakan komputer program SPSS for windows versi 24 dengan menggunakan uji statistik Chi Square diperoleh nilai p=0,000 dimana nilai α=0,05, hal ini menunjukkan bahwa nilai p<α. Hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa ada hubungan penerapan discharge planning menggunakan pendekatan family centered nursing dengan kesiapan keluarga merawat pasien pasca stroke di RS Swasta Makassar.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu Terapan > 616 Penyakit > 616.81 Penyakit pada Pembuluh yang Membawa Darah ke Otak

Divisions

:
Prodi > Keperawatan
Depositing User: Skripsi Stikstella maris
Date Deposited: 19 Oct 2023 01:40
Last Modified: 19 Oct 2023 01:40
URI: http://repository.stikstellamarismks.ac.id/id/eprint/603

Actions (login required)

View Item View Item