HUBUNGAN DUKUNGAN KELUARGA DENGAN KEPATUHAN DIIT PADA PASIEN DIABETES MELITUS TIPE 2 DI RUMAH SAKIT BHAYANGKARA MAKASSAR

PUTRI SULLE, ADE and MANGAPE, ALFRIANI (2023) HUBUNGAN DUKUNGAN KELUARGA DENGAN KEPATUHAN DIIT PADA PASIEN DIABETES MELITUS TIPE 2 DI RUMAH SAKIT BHAYANGKARA MAKASSAR. Undergraduate (S1) thesis, STIK Stella Maris Makassar.

[img]
Preview
Text
BAB 1.pdf

Download (7MB) | Preview
[img] Text
FULL.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (7MB)

Abstract

Diabetes melitus tipe 2 (DM) merupakan penyakit tidak menular dan menjadi salah satu penyebab kematian. Diabetes melitus tipe 2 juga adalah salah satu penyakit kronis yang paling umum diderita oleh orang di seluruh dunia serta angka kejadiannya meningkat dari tahun ke tahun. Diabetes melitus tipe 2 ialah penyakit yang erat dikaitkan terhadap gaya hidup. Keberhasilan pengobatan diabetes melitus juga dikaitkan dengan gaya hidup penderitanya. Perencanaan makanan atau diit menjadi salah satu usaha untuk menjaga kestabilan glukosa darah, kesuksesan terapi pada penderita diabetes melitus tipe 2 juga terkait pada kepatuhan pasien terhadap rencana pengobatan yang sudah ditetapkan Dukungan keluarga adalah semua buntuk perilaku dan sikap yang positif. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara dukungan keluarga dengan kepatuhan diit pada penderita diabetes melitus tipe 2. Jenis peneltian yaitu observasional analitik dengan pendekatan cross sectional study. Pengambilan sampel secara non-probability sampling dengan pendekatan Total sampling pada 56 sampel yang telah memenuhi kriteria inklusi dan eksklusi. Pengambilan data dilakukan dengan menggunakan instrumen kuesioner untuk dukungan keluarga dan kepatuhan diit. Berdasarkan hasil pengolahan data menggunakan uji chi-square didapatkan hasil bahwa nilai p = (0,03) <  (0,05), hal ini menunjukan bahwa ada hubungan dukungan keluarga dengan kepatuhan diit pada pasien diabetes melitus tipe 2 di Rumah Sakit Bhayangkara Makassar.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Keywords : Dukungan keluarga, kepatuha diit, diabetes melitus tipe 2
Subjects: A General Works > AC Collections. Series. Collected works
Depositing User: James Frederich Kurniajaya
Date Deposited: 12 May 2023 00:27
Last Modified: 12 May 2023 00:27
URI: http://repository.stikstellamarismks.ac.id/id/eprint/244

Actions (login required)

View Item View Item