EFEKTIVITAS MODIFIED CONSTRAINT INDUCED MOVEMENT THERAPY DAN MIRROR THERAPY TERHADAP PENINGKATAN KEKUATAN OTOT EKSTREMITAS ATAS PASIEN PASCA STROKE DI PUSKESMAS KASSI KASSI KOTA MAKASSAR

SILVIANA, SILVIANA and TUANUBUN, SINTA (2021) EFEKTIVITAS MODIFIED CONSTRAINT INDUCED MOVEMENT THERAPY DAN MIRROR THERAPY TERHADAP PENINGKATAN KEKUATAN OTOT EKSTREMITAS ATAS PASIEN PASCA STROKE DI PUSKESMAS KASSI KASSI KOTA MAKASSAR. Undergraduate (S1) thesis, STIK Stella Maris Makassar.

[img]
Preview
Text
bab 1.pdf

Download (3MB) | Preview
[img] Text
full.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK Penurunan kekuatan otot merupakan masalah utama yang sering terjadi pada pasien pasca stroke, sehingga pasien akan menjadi tergantung pada orang lain dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari. Kondisi ini memerlukan terapi untuk meningkatkan kekuatan otot yang mudah dilakukan oleh semua orang dimana dan kapan saja seperti Modified Constraint Induced Movement Therapy (mCIMT) dan Mirror Therapy (MT). Tujuan penelitian untuk mengetahui efektivitas mCIMT dan MT terhadap peningkatan kekuatan otot ekstremitas atas pasien pasca stroke di Puskesmas Kassi Kassi Makassar. Rancangan penelitian ini adalah quasi experiment dengan pendekatan pre-test post-test control design. Pengambilan sampel secara consecutive sampling pada 20 responden pasca stroke yang mengalami kelemahan ekstremitas atas dan memenuhi kriteria inklusi. Intervensi mCIMT maupun MT dilakukan 3 kali dalam seminggu dengan durasi 30 menit selama 2 minggu. Semua sampel penelitian dilakukan evaluasi dan penilaian kekuatan otot menggunakan skala Manual Muscle Testing (MMT) sebelum dan sesudah intervensi. Data dianalisis menggunakan Uji Statistik Mann-Whitney dengan tingkat kemaknaan α=0,05. Hasil penelitian didapatkan bahwa nilai ρ<α hal ini menunjukkan bahwa mCIMT lebih efektif daripada MT dalam meningkatkan kekuatan otot pasien pasca stroke. Dengan demikian mCIMT lebih efektif dibandingkan MT dalam meningkatkan kekuatan otot ekstremitas atas pasien pasca stroke.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Keywords : mCIMT, MT, Pasca Stroke, Kekuatan Otot
Subjects: A General Works > AC Collections. Series. Collected works
Depositing User: James Frederich Kurniajaya
Date Deposited: 02 Mar 2023 03:30
Last Modified: 02 Mar 2023 03:30
URI: http://repository.stikstellamarismks.ac.id/id/eprint/216

Actions (login required)

View Item View Item